Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rumus RANDBETWEEN Di Excel Untuk Mengacak Angka, Tanggal, Waktu dan Teks

Rumus RANDBETWEEN Di Excel - Rumus RANDBETWEEN dalam Excel tergabung kedalam kelompok Fungsi Matematika.


Rumus RANDBETWEEN ini dapat digunakan untuk membuat angka acak atau random dengan batasan yang sudah kita tentukan.

Dalam prosesnya yang diacak tersebut sebenarnya tidak hanya berlaku untuk angka saja.

Ada beberapa format lain juga yang bisa dibautkan acak atau random dalam Excel dengan rumus ini yaitu Tanggal, Waktu serta Teks.

Untuk mengacak tanggal, waktu serta teks inipun tetap menggunakan batasn yang bisa kita tentukan.

Dalam artikel sebelumnya kita juga sudah membahas rumus untuk mengacak angka lainnya yaitu RAND.

Dalam artikel ini saya juga akan sedikti menjelaskan perbedaan antara rumus RAND dengan rumus RANDBETWEEn ini.

Tetapi tentu saja pembahasan utaman kita adalah syntax, argumen serta contoh penggunaan rumus RANDBETWEEN dalam Excel.

Rumus RANDBETWEEN Dalam Microsoft Excel


Sebenarnya rumus RAND dan juga RANDBETWEEN ini memliki fungsi yang sama yaitu untuk membuat angka acak dalam Excel.

Perbedaan utamanya adalah angka yang diacak oleh rumus RAND hanya dibatasi antara 0 sampai dengan 1 saja.

Sedangkan mengacak angka dengan rumus RANDBETWEEN bisa memberikan batasa tertentu tidak hanya antara angka 0 dan 1 saja.

Tetapi meskipun begitu dengan cara - cara tertentu rumus RAND tetap bisa digunakan untuk mengacak susunan angka diluar dari angka 0 sampai dengan 1.




Pembahasan tentang rumus RAND sudah dibuat dalam artikel sebelumnya dan silahakn untuk dipelajari.


Syntax Dasar dan Argumen Rumus RANDBETWEEN


Berbeda dengan rumus RAND, rumus RANDBETWEEN ini memiliki argumen yang harus kita isi.

Adapun syntax dan argumen dari rumus RANDBETWEEN adalah sebagi berikut :


=RANDBETWEEN(bottom;top)



  • bottom : angka, tanggal, waktu atau teks terkecil yang akan diurutkan
  • top : angka, tanggal, waktu atau teks terbesar dari yang akan diurutkan


Kedua  argumen tersebut harus diisi dengan jenis yang sama misalnya angka ya sama angka atau tanggal juga dengan tanggal.

Jika kedua argumen tersebut disii dengan dua jenis yang berbeda maka hasilnya excel akan menampilkan pesan kesalahan #NAME?.



Contoh Membuat Angka Acak Dengan Rumus RANDBETWEEN



Contoh pertama yang akan kita bahas adalah cara membuat angka acak dengan rumus RANDBETWEEN dalam Excel.

Untuk angka ini bisa diisi dengan angka bilangan positif maupun angka bilangan negatif.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :



mengacak angka dengan rumus RANDBETWEEN dalam Excel


Dalam contoh tersebut diatas saya akan membuat angka acak dengan batasan antara angka 10 sampai dengan 20.

Rumus yang digunakan untuk mengacak angka antara 10 sampai dengan 20 tersebut adalah sebagai berikut :


=RANDBETWEEN(10;20)


Hasil dari rumus ini akan terlihat seperti dalam gambar diatas yaitu akan muncul angka - angka acak diatas 10 dan dibawah 20.

Hanya saja kelemahan dari rumum sering muncul angka yang sama atau angka yang muncul tidak unik.

Apakah argumen dalam contoh tersebut diatas bisa diisi dengan alamat cell misalnya menjadi seperti berikut ini :


=RANDBETWEEN(A8;A9)


Jawabannya adalah tetap bisa, meskipun yang kita masukan adalah alamat cellnya rumus ini akan tetap berjalan dengan baik.



Contoh Mengacak Tanggal Dengan Rumus RANDBETWEEN



Contoh yang kedua kita akan melihat apakah rumus RANDBETWEEN ini bisa digunakan untuk mengacak angka.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :



mengacak tanggal dengan rumus RANDBETWEEN dalam Excel


Dalam contoh tersebut diatas saya sudah mengacak tanggal dimulai dengan tanggal 01-05-2020 sampai dengan 20-05-2020.

Rumus yang digunakan untuk mengacak tanggal seperti dalam contoh tersebut adalah sebagai berikut :


=RANDBETWEEN(DATEVALUE("1-5-2020");DATEVALUE("20-5-2020"))


Silahkan perhatikan, rumus diatas menggunakan DATEVALUE sebagai rumus untuk menterjemahkan angka menjadi format tanggal.

Pola dalam urutan rumus diatas adalah mengubah tanggal kedalam angka dengan rumus DATEVALUE.

Selanjutnya baru kita akan mengacak urutan dari tanggal tersebut dengan tetapi menampilkannya dalam format tanggal.

Jika belum mengetahui tentang cara penggunaan rumus DATEVALUE silahkan pelajari dalam kategori Fungsi Tanggal dan Waktu.



Contoh Mengacak Waktu Dengan Rumus RANDBETWEEN



Contoh yang ketiga adalah kita akan coba untuk mengacak waktu dengan menggunakan rumus RANDBETWEEN.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :



mengacak waktu dengan rumus RANDBETWEEN


Dalam contoh diatas saya sudah mengacak atau random waktu yang dimulai dari 07:30:00 sampai dengan 08:00:00.

Rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :


=RANDBETWEEN(TIMEVALUE("07:30:00")*10000;TIMEVALUE("08:00:00")*10000)/10000


Rumus tersebut hampir sama dengan mengacak tanggal yaitu mengubah formta time terlebih dahulu menjadi angka.

Pengubahan time atau jam menjadi angka dalam contoh diatas menggunakan rumus Excel TIMEVALUE.



Baca Juga : Cara Menggunakan Rumus TIMEVALUE Dalam Microsoft Excel


Jika belum memahami cara penggunaan rumus TIMEVALUE silahkan pelajari dalam artikel yang sudah kita bahas sebelumnya.



Contoh Mengacak Huruf Dengan Rumus RANDBETWEEN



Contoh yang keempat kita akan coba untuk mengacak huruf atau teks dengan rumus RANDBETWEEN.

Mohon diperhatikan, ini saya akan membahas untuk mengacak huruf atau teks bukan kata atau kalimat.

Untuk mengacak kata atau kalimat pembahasannya akan saya buat dalam artikel tersendiri.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :



mengacak huruf dalam excel


Dalam contoh diatas saya sudah mengacak huruf yang dimulai dari huruf "A" sampai dengan huruf "C".

Rumus yang digunakan adalah sebagai berikut :


=CHAR(RANDBETWEEN(CODE("A");CODE("C")))


Rumus tersebur diatas menggunakan rumus CHAR untuk mengubah huruf menjadi kode dalam bentuk angka.

Jika masih ingat rumus CHAR tersebut sudah saya bahas dan jelaskan dalam kategori Fungsi Teks.

Itulah pembahasan kita kali ini tentang cara menggunakan rumus RANDBETWEEN untuk membuat angka acak atau random dalam excel.

Semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Rumus RANDBETWEEN Di Excel Untuk Mengacak Angka, Tanggal, Waktu dan Teks"