Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rumus Excel Operator Hitung

Rumus Excel Operator Hitung - Penggunaan operator hitung dalam Excel sangatlah penting.


Hampir semua proses penghitungan dalam Excel menggunakan operator ini, sehingga jika kita tidak menguasainya maka proses penghitungan tersebut akan tidak berjalan dengan baik bahkan bisa menimbulkan error.

Operator hitung yang saya maksud ini adalah penambahan, pengurangan perkalian dan pembagian.

Semua proses penghitungan dengan operator tersebut akan banyak dimanfaatkan dalam pengolahan data terutama yang berkaitan dengan angka.

Dalam artikel ini saya akan menjelaskan tentang cara menggunakan operator hitung dalam Microsoft Excel.

Cara Meggunakan Operator Hitung Dalam Rumus Excel


Seperti yang saya sebutkan diatas bahwa penggunaan operator hitung ini merupakan dasar dari semua proses pengolahan data yang berkaitan dengan angka.

Lalu bagaimana cara menggunakan operator tersebut dalam Excel ? mari kita bahas satu persatu.

1. Perkalian


Untuk perkalian dalam excel sangatlah mudah, operator perkalian dalam excel digunakan tanda bintang ( * ). 

Untuk contohnya perhatikan gambar dibawah ini, pada gambar tersebut untuk kolom Total disi dengan rumus : Qty x Harga Satuan. Apabila dikonfersikan ke excel maka pola perkalian tersebut adalah sebagi berikut :

Qty = Kolom D
Harga Satuan = Kolom E
Maka rumus untuk total ( kolom F ) = D * E

Pada excel rumus tersebut dimasukan sebagi berikut :


perkalian excel

2. Penambahan


Pada dasarnya pola pembuatan rumus excel untuk penambahan sama saja dengan pola perkalian. Yang membedakan hanyalah simbol / tanda hitung.

Untuk penambahan menggunakan tanda atau lambang "tambah" (+). Pola penulisannya sama dengan contoh diatas hanya saja tanda bintangnya (*) diganti dengan tanda "+".

3. Pengurangan


Untuk pengurangan tanda yang digunakan adalah tanda kurang (-). Proses penggunaannya sama dengan contoh diatas.

Mohon diperhatikan bahwa sebelum memulai proses penghitungan dalam Excel harus dimulai dengan mengetik atau menekan tanda sama dengan (=).

Jika tidak ada tanda "=" maka proses penghitungan tidak dapat dilakukan.

4. Pembagian 


Proses penghitungan dengan pembagian dalam Micosoft Excel menggunakan tanda "/".

Seperti halnya pengurangan bahwa proses penggunaannya sama dengan contoh diatas dan kita hanya tinggal mengganti tanda bintang dengan tanda bagi (/).

Itulah penjelasan tentang rumus Excel dengan operator hitung, semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca. 



Post a Comment for "Rumus Excel Operator Hitung "