Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Rumus SUBSTITUTE Di Excel Untuk Mengganti Teks Tertentu Dalam Sebuah Kalimat

Rumus SUBSTITUTE Di Excel - Rumus SUBSTITUTE tergabung kedalam kelompok Fungsi Teks.


Rumus SUBSTITUTE dalam Excel dapat digunakan untuk mengganti sebuah teks dengan teks yang lain yang berada dalam satu kalimat.

Teks ini biasanya bebentuk kata dari sebuah deret kalimat yang terdiri dari beberapa kata.

Misalnya dalam sebuah kalimat "Aku sedang belajar Excel" kita akan mengganti kata "Aku" dengan "Saya".

Penggantian kata aku dengan saya ini dalam Excel bisa dengan menggunakan rumus SUBSTITUTE.

Dalam Excel ada rumus yang fungsinya hampir sama dengan rumus SUBSTITUTE yaitu rumus REPLACE.

Rumus SUBSTITUTE dan rumus REPLACE ini keduanya tergabung didalam kelompok yang sama yaitu Fungsi Teks.

Dalam artikel ini selain akan membahas tentang rumus SUBSTITUTE kita juga akan melihat apa perbedaan dari rumus SUBSTITUTE dengan rumus REPLACE.

Rumus SUBSTITUTE Dalam Microsoft Excel


Jika sudah membaca kategori Excel Tips tentu akan menemukan artikel yang membahas tentang mengambil nama tengah, depan dan belakang.

Dalam artikel tersebut salah satu rumus yang digunakan adalah SUBSTITUTE meskipun memang tidak hanya rumus ini saja yang digunakan.

Ini memperlihatkan kepada kita bahwa sebuah rumus yang simpelpun bisa kita manfaatkan untuk sebuah hal yang cukup dibutuhkan.

Ada tiga pembahasan penting dalam artikel ini yaitu perbedaan rumus SUBSTITUTE dan REPLACE, syntax dan argumen rumus SUBSTITUTE serta contoh penggunaan rumus SUBSTITUTE.


Perbedaan Rumus SUBSTITUTE dan Rumus REPLACE


Penting bagi kita untuk bisa membedakan fungsi dari kedua rumus Excel ini karena dengan mengetahui perbedaanya kita akan bisa memilih rumus yang tepat saat membutuhkannya dalam pengelolaan teks.

Rumus SUBSTITUTE dan REPLACE sama - sama digunakan untuk mengganti sebuah teks dalam kalimat.

Perbedaanya adalah rumus SUBSTITUTE mengacu kepada sebuah kata dalam kalimat dengan tujuan untuk mengubah kata tersebut.

Sedangkan pada rumus REPLACE lebih rinci merujuk kepada huruf dalam sebuah kalimat dengan posisi yang juga sudah ditentukan.

Misalnya pada kalimat "Aku dan kamu adalah kita", kita aakan mengganti kata "Aku" dengan kata "Saya" maka rumus yang lebih tepat untuk digunakan adalah SUBSTITUTE.

Sedangkan untuk rumus REPLACE misalnya pada kalimat "Belajar rumus Ekcel" kita akan mengganti huruf "k" dalam kata "Ekcel" dengan huruf "x" menjadi "Excel".

Maka untuk kondisi tersebut diatas rasanya akan lebih tepat dengan menggunakan rumus REPLACE.




Contoh lainnya saya pernah menggunakan rumus REPLACE ini untuk menyembunyikan beberapa huruf dan menggantinya dengan tanda bintang pada cell yang berisi teks penting.


Syntax dan Argumen Rumus SUBSTITUTE


Selanjutnya mari kita lihat syntax dasar serta argumen dari rumus SUBSTITUTE berikut ini :


=SUBSTITUTE(text;old_text;new_text;[instance_num])



  • text : teks atau alamat cell yang salah satu katanya akan diubah
  • old_text : teks atau kata lama yang akan diubah
  • new_text : teks atau kata baru yang akan mengubah kata lama
  • instance_num : posisi kata yang akan diganti jika dalam kalimat tersebut kata itu terdiri dari beebrapa atau lebih dari satu


Khusus untuk argumen instance_num boleh untuk dikosongkan kecuali jika kata yang akan diganti lebih dari satu.

Jika kata lebih dari satu dan kita tidak mengisi argumen instance_num maka semua kata akan diganti.



Contoh Menggunakan Rumus SUBSTITUTE


Pembahasan terakhir mari kita lihat cara penggunaan rumus SUBSTITUTE langsung didalam Excel.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :



rumus SUBSTITUTE dalam Excel


Dalam gambar tersebut ada tiga contoh penggunaan rumus SUBSTITUTE lengkap dengan rumusnya.

Contoh yang pertama kita akan mengganti kata "Excel" dengan rumus berikut ini :


=SUBSTITUTE(A4;"Excel";"Word")


Rumus tersebut diatas akan mengganti kata "Excel" dengan "Word" sehingga hasilnya kalimat tersebut akan menjadi "Belajar Rumus Word".

Contoh yang kedua kita akan mengganti kata "Kita" dengan rumus berikut ini :


=SUBSTITUTE(A5;"Kita";"Aku")


Hasilnya tentu saja kata "Kita" yang terdapat dalam cell A5 akan berubah menjadi "Aku".

Contoh yang ketiga kita akan mengubah kata "kamu" dalam cell A6 yang berisi kalimat "Kita adalah kamu dan kamu".

Silahkan perhatikan, kata "kamu" dalam kalimat tersebut terdiri dari dua atau lebih dari satu.

Jika kita gunakan rumus berikut ini :


=SUBSTITUTE(A6;"kamu";"aku")


Hasilnya maka hasilnya adalah dua kata "kamu" akan diganti menjadi "aku" sehingga kalimatnya akan menjadi "Kita adalah aku dan aku"

Jika kita gunakan rumus berikut ini :


=SUBSTITUTE(A6;"kamu";"aku";1)


Maka hasilnya adalah kata "kamu" yang pertama akan diganti menjadi "aku" sehingga kalimatnya akan menjadi "Kita adalah aku dan kamu".

Rumus yang ketiga jika kita gunakan seperti berikut ini :


=SUBSTITUTE(A6;"kamu";"aku";2)


Maka hasil dari rumus yang ketiga ini kalimat tersebut akan menjadi "Kita adalah kamu dan aku".

Dari contoh yang ketiga ini bisa kita simpulkan bahwa pengisian argumen instance_num akan menentukan kata mana yang akan diganti jika kata tersebut lebih dari satu.

Kesimpulan dari pembahasan kita kali ini adalah cukup mudah untuk menggunakan rumus SUBSTITUTE dalam Excel.

Dalam kondisi tertentu kadag kita membutuhkan untuk menggabungkan rumus SUBSTITUTE dengan rumus Excel lainnya.

Tetapi tentu saja rumus yang mudah ini akan sulit diterapkan jika kita tidak memahami dasar dari penggunaan rumus sebelum digabungkan dengan rumus lainnya.

Perlu juga saya sampaikan bahwa rumus Excel SUBSTITUTE ini bisa juga digunakan untuk mengganti beberapa kata seklaigus dalam satu cell Excel.

Untuk melakukannya kita harus menggunakan beberapa rumus SUBSTITUTE atau saya menyebutnya dengan rumus SUBSTITUTE bertingkat.



Baca Juga : Mengganti Beberapa Kata Yang Berbeda Dalam Satu Cell Excel Dengan Rumus SUBSTITUTE


Untuk cara penggunaan rumus Excel SUBSTITUTE bertingkat ini sudah saya bahas dalam artikel sebelumnya dan silahkan untuk dipelajari. 

Itulah pembahasan kita kali ini tentang rumus SUBSTITUTE dalam Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Rumus SUBSTITUTE Di Excel Untuk Mengganti Teks Tertentu Dalam Sebuah Kalimat"