Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Contoh Form Kartu Utang di Excel

Form Kartu Utang - Pengelolaan utang didalam sebuah perusahaan mutlak dan wajib untuk dilakukan.

Untuk perusahaan yang sudah memiliki aplikasi akuntansi atau aplikasi pengelolaan utang tentu pengelolaan utang ini bukan sebuah masalah yang sulit.

Tetapi bagaimana untuk perusahaan yang belum memilki aplikasi tersebut diatas ?

Saya menyarankan untuk menggunakan Excel dengan cara memanfaatkan rumus - rumusnya untuk mempermudah pengelolaan utang tersebut.

Salah satu dokumen yang biasa dibuat dalam pengelolaan utang adalah Kartu Utang yang akan kita bahas bersama - sama dalam artikel ini.


Contoh Form Kartu Utang di Excel



Kartu utang ini bisa dikerjakan langsung didalam Excel atau mengisinya secara manual.

Jika kita ingin mengisinya secara manual maka di Excel ini hanya dibuatkan formnya saja.

Selain itu Kartu Utang ini akan dibuatkan satu per satu vendor dari perusahaan dan akan dimasukan kedalam map atau file tersendiri.

Setiap ada pembayaran baik melalui Kas maupun Bank maka kartu utang ini akan diupdate oleh petugasnya.

Tujuannya adalah supaya kita atau perusahaan akan mendapatkan update data utang secara faktual.

Bahkan biasnya Kartu Utang ini biasanya harus diberikan kepada atasan kita pada saat akan mengajukan pembayaran.

Dari Kartu Utang tersebut atasan kita akan mendapatkan informasi yang valid terkait dengan jumlah utang dari vemdor yang diajukan pembayarannya.

Selain itu hal yang paling penting adalah lampirkan tagihan kedalam arsip dan juga Kartu Utang ini supaya kita muadh pada saat akan mengajukan pembayarannya.


Contoh Form Kartu Utang



Selanjutnya mari kita lihat contoh form Kartu Utang yang sudah dihuatkan dalam Excel.

Silahkan perhatikan gambar berikut ini :


contoh kartu utang di excel



Dari gambar diatas terlihat bahwa Kartu Utang ini memiliki bagian - bagian seperti berikut ini :

  • Nama Kreditur : diisi dengan nama masing - masing vendor
  • Alamat : diisi dengan alamat vendor
  • No. Rek. : diisi dengan nomor rekening vendor
  • Bank : diisi dengan nama Bank yang terkait dengan nomor rekening
  • a.n : atas nama untuk rekening bank
  • No. : nomor urut transaksi pembelian dan pembayaran
  • Tanggal : diisi dengan tanggal pembelian atau tanggal pembayaran
  • No. Bukti : diisi dengan nomor bukti transaksi pembelian atau pembayaran
  • Keterangan : diisi dengan penjelasan pembayaran atau pembelian
  • Pembelian : diisi dengan jumlah pembelian barang dan kosongkan kolom ini jika isinya pembayaran
  • Pembayaran : diisi dengan jumlah pembayaran
  • Saldo : diisi dengan sisa utang masing - masing vendor setelah dikurangi dengan pembayaran

Silahkan isi kolom - kolom tersebut dengan jelas dan lengkap supaya tidak ada kelurangan  informasi saat mengajukan pembayaran.

Jadi, dalam satu file Kartu Utang ini akan berisi beberapa bukti sebagai berikut :
  • Kartu Utang
  • Bukti pembelian ( faktur, Invoice atau yang lainnya )
  • Copy Bukti Pengeluaran Bank jika utang dibayar melalui Ceq atau Giro
  • Copy Bukti Pengeluaran Kas jika utang dibayar dengan cara tunai

Jika membutuhkan contoh filenya silahkan ambil melalui tombol berikut ini :




Itulah pembahasan kita kali ini tentang contoh form kartu utang di Excel dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua pembaca.

Post a Comment for "Contoh Form Kartu Utang di Excel"